Home » , » CARA MASUK RECOVERY SAMSUNG GALAXY MINI 2

CARA MASUK RECOVERY SAMSUNG GALAXY MINI 2

Advertisement
Samsung galaxy mini 2 recovery - ada yang bilang bahwa samsung galaxy mini 2 aka jena ini tidak bisa dan belum ada sistem recover bawaan dari samsung atau sulit untuk masuk ke dalam mode recovery. Dan bahkan ketika dicoba berkali kali akan selalu gagal.

Saya rasa pendapat seperti diatas 100% saya salahkan sepenuhnya sebab semua ponsel android tentu memiliki sistem backup. Dan memang setiap model ponsel memiliki caranya sendiri sendiri ketika akan masuk kedalam recovery mode. Termasuk ponsel samsung galaxy mini 2 ini yang memang berbeda dari jenis samsung lainnya yang hanya menggunakan tombol power, volume up dan juga tombol home.

samsung galaxy mini 2


Di samsung galaxy mini 2 AKA jena ini ada satu tombol lagi yang harus ditekan secara bersamaan ketika hendak masuk kedalam mode recovery yakni tombol volume down.
Dan dibawah ini adalah tutorial cara masuk kedalam recovery mode untuk samsung galaxy mini 2 yang benar.


  1. Tekan secara bersamaan tombol POWER + HOME + VOLUME UP + VOLUME DOWN secara bersamaan sampai muncul logo atau tulisan samsung.
  2. Setelah logo samsung muncul maka secepatnya anda lepas tombol POWER nya saja, sedangkan tombol HOME + VOLUME UP + VOLUME DOWN tetap ditahan sampai masuk ke dalam menu recovery.


Nah mudah sekali bukan bagaimana cara masuk recovery mode di samsung galaxy mini 2 ini. Cara diatas pun juga saya dapatkan dengan tidak sengaja :). Bagi yang ingin share trik ini silahkan di share,tapi jangan lupa cantumkan link sumbernya .


Baca juga : Cara root samsung galaxy mini 2 tanpa PC

Nag itulah tadi tips bagaimana cara masuk kedalam recovery mode untuk ponsel samsung galaxy mini 2. Semoga bermanfaat dan silahkan di share siapa tahu ada yang membutuhkan tutorial ini.


Advertisement

Advertisement