Home » » Tips Melindungi Diri Dari Tindak Kejahatan Cyber

Tips Melindungi Diri Dari Tindak Kejahatan Cyber

Advertisement
Cara agar terhindar dari kejahatan cyber - dengan semakin canggihnya kemajuan akan teknologi informasi juga membuat tindak kejahatan cyber atau cyber crime meningkat drastis. Walaupun demikian, bukan berarti kalian harus berhenti seketika menggunakan internet. Nah dalam tulisan kami kali ini, kami akan membagikan sedikit tips yang bisa dilakukan guna membentengi diri dari tindak kejahatan di internet, apa sajakah itu ? Silahkan anda simak dengan baik dibawah ini :

Cara melindungi diri dari kejahatan internet


1. Menggunakan kombinasi password yang kuat

Password adalah pintu utama yang bisa anda lakukan untuk mengakses berbagai akun yang kalian miliki diinternet, dan penulisan password inipun ada aturannya seperti tidak boleh disamakan tanggal lahir, hobby yang disukai, nama anjing, nama bapak atau ibu dan lain sebagainya karena sudah pasti akan bisa dengan mudah ditebak oleh penjahat cyber yang mengincar akun berharga anda. Oleh sebab itu untuk penulisan password sebaiknya gunakan kombinasi yang kuat, kombinasi ini terdiri dari huruf, angka, dan simbol unik agar tidak bisa dengan mudah ditebak. Walaupun bisa setidaknya akan membuat si penjahat cyber ini kerepotan dan lebih memilih target lain yang lebih mudah bukan ?

Tips Melindungi Diri Dari Tindak Kejahatan Cyber


  • Contoh pasword huruf : abcdef - ABCDEF ----- dan seterusnya
  • Contoh password angka : 1234567---------------- dan seterusnya
  • Contoh password simbol unik : !@#$%&* ------dan seterusnya
  • Contoh penggunaan kombinasi password kuat dari ketiga jenis diatas : 4Hl!k0mpuT3R@joss


Sebaiknya anda mencatat password anda di kertas dan disimpan di lokasi yang aman agar sewaktu waktu anda kelupaan, bisa membuka catatan ini sebagai pengingat.

Baca juga : Bisnis kecil kecilan yang sangat menjanjikan dan patut kalian coba

2. Jangan gunakan password sama untuk banyak akun

Kesalahan utama seseorang dalam memilih kode password login adalah menggunakan kode yang sama untuk semua akun yang ada, padahal hal ini sangat tidak disarankan sama sekali. Sebab bila ada seorang penjahat cyber yang mampu menebak salah satu password login anda, maka tumbang sudah akun akun milik anda lainnya. Oleh sebab itu pastikan anda membuat password yang berbeda di tiap tiap akun, agar tidak kelupaan akibat saking banyaknya akun yang dimiliki, kalian bisa mencatatnya di kertas kemudian disimpan di lokasi yang aman.

3. Manfaatkan sistem verifikasi 2 langkah

Banyak penyedia layanan yang menggunakan password untuk mengaksesnya seperti facebook, gmail dan lain sebagainya saat ini sudah menyediakan fitur yang bernama verifikasi dua langkah. Metode verifikasi ini adalah anda disuruh memasukkan nomor telpon sebagai media verifikasi dua langkah tersebut, ketika anda akan login ke suatu akun, maka akun tersebut akan mengirimkan kode konfirmasi yang hanya ke nomor yang telah kalian daftarkan tadi, sehingga dengan ini sudah bisa dipastikan hanya andalah yang bisa mengakses login ke akun tersebut meskipun ada orang lain yang tahu password anda. Oh iya semua sistem perbankan di tanah air sepertinya juga menggunakan fitur ini bilamana ingin melakukan transaksi via ponsel ataupun internet sebagai pengamanan.

4. Jangan sembarang klik tautan link di dalam email atau medsos

Di saat ini penggunaan media sosial tak lebih hanya untuk sekedar berbagi informasi, curhatan dan juga berita berita yang ada di internet, maka dari itu banyak sekali link link luar yang beredar luas didalam media sosial yang ada saat ini yang sebaiknya anda selalu waspada untuk tidak sesekali tergiur / tertarik untuk mengklik tautan yang ada tersebut karena bisa jadi itu adalah link phising atau jebakan yang akan memperdaya anda. Termasuk juga tautan yang disertakan didalam email walaupun itu adalah email dari teman atau saudara anda tanpa bertanya terlebih dahulu perihal link link yang mencurigakan ini.

5. Perhatikan persyaratan yang diminta dari sistem aplikasi yang kalian download

Biasanya ketika kalian akan mendownload aplikasi dan melakukan instalasi, ponsel akan menampilkan permintaan akses dari sebuah aplikasi yang akan anda install, waspadalah bilamana ada aplikasi yang meminta anda untuk membolehkan aplikasi tersebut melakukan akses remote dari jarak jauh. Bila perlu matikan permintaan akses ini bila bisa.

6. Jangan mudah percaya pada siapapun

Dan tips yang terakhir dari kami ialah jangan pernah percaya kepada siapapun baik itu sahabat ataupun saudara sekalipun perihal tautan link yang dibagikan kepada anda, sebaik mungkin jangan di klik dulu dan lebih baik tanyakan maksud dan tujuan mereka membagikan link ini. Bila memang terlihat mencurigakan sebaiknya diabaikan saja. Pastikan kalian waspada dan tidak mudah percaya mengenai berita berita yang berisi tautan link di media sosial seperti facebook, twitter dan lain sebagainya karena media sosial seperti ini sangat sering digunakan penjahat cyber untuk melancarkan aksi mereka.


Mungkin sampai disini dulu tips dan cara melindungi diri dari tindak kejahatan didunia internet, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk dibantu share artikel ini.


Advertisement

Advertisement