Advertisement
Banyaknya duplikasi yang ada didalam blog tentu tidak baik karena hal ini akan membuat rating blog anda diturunkan oleh googlebot. Maka dari itu sebaiknya anda perbaiki setting atau pengaturan blog agar tidak terjadi duplikasi konten blog yang terlalu banyak Untuk mengatasi internal duplikat konten anda harus melakukan beberapa hal berikut ini.
Tehnik mengatasi Duplikat Konten Blogger
- Menghapus url yang telah terindex menggunakan Google Webmaster Tools
- Mengatasi Duplikasi Konten Archive Via Robot Txt
- Mengatasi Duplikasi Konten Comment Via Webmastertools
1.Menghapus Url Yang Terindex Di Webmaster Tools
- Untuk melakukan penghapusan anda harus melakukan hal berikut ini :
- Buka Google Wembaster Tools dengan menggunakan akun anda di http://www.google.com/webmasters/tools/
- Di sidebar kiri pilih / klik menu Google Indeks ,kemudian pilih Hapus URL (Remove The URL)
- Kemudian klik pada "Buat permintaan penghapusan baru" disini silahkan anda masukkan url yang hendak dihapus,ikuti petunjuk selanjutnya.
- Kemudian pilih atau Klik "Kirim permintaan" dan Selesai.
- Lakukan secara terus menerus hingga seluruh url yang terduplikasi masuk dalam daftar antrian untuk dihapus.
Note**
Setelah dilakukan penghapusan,di webmaster tools tidak langsung menunjukkan hasilnya karena webmaster bukan aplikasi realltime,membutuhkan waktu setidaknya 1 hingga 3 bulan lamanya untuk mengetahui perubahan yang terjadi di webmaster tools.
2. Mengatasi Duplikat Konten Arsip
- Silahkan anda login kedalam blogger kemudian pilih setelan,preferensi dan penelusuran.
- Kemudian aktifkan tag header khusus.
- Setting sesuai seperti pada gambar dibawah ini kemudian save.
3.Mengatasi Duplikat Konten Komentar Via Webmaster Tools
Laman komentar adalah bagian dari sebuah artikel,oleh karena itu seringkali halaman komentar masuk kedalam index dan dirayai oleh googlebot sehingga deskripsi dan judul artikel ikut terduplikasi didalamnya. Dan cara mengatasinya adalah dengan cara berikut ini :- Pertama silahkan buka Webmaster Tools
- Pilih Crawl / Perayapan => URL Parameters => Configure URL parameters
- Kemudian klik tombol edit Pada parameter { showcomment }
- Kemudian pilih "YA" Pada tulisan { Apakah parameter ini mengubah konten laman yang dilihat pengguna? }
- Selanjutnya sesuaikan dengan isi gambar dibawah ini dan klik Save.
Agar Blog anda dapat lebih kompeten dan bersaing dengan blog lain beberapa langkah berikut mungkin dapat membantu anda dalam memecahkan masalah.
- Membuat Profil Google Plus.
- Submit Url Ke Bing Search
- Submit Sitemap Ke WebmasterTools
- Memasang Meta Tag SEO Friendly
Keterangan lengkap mengenai duplikasi silahkan anda jangan sungkan untuk mengunjungi Pusat Bantuan Webmaster di https://support.google.com/webmasters/answer/66359?hl=id
Cek apakah blog anda memiliki konten yang terduplikasi ataukah tidak dengan membaca artikel berjudul Cara mengetahui Internal duplikat konten pada blog
Advertisement